Asma adalah suatu kelainan berupa peradangan kronik saluran napas yang menyebabkan penyempitan saluran napas (hiperaktifitas bronkus) sehingga menyebabkan gejala episodik berulang berupa mengi, sesak napas, dada terasa berat, dan batuk terutama pada malam atau dini hari.
Gejala Asma dapat berupa :
-Batuk berdahak
-Sesak napas
-Napas berbunyi (Mengi)
-Ada riwayat alergi
-Ada riwayat Asma dalam keluarga
Gejala tersebut mempunyai ciri khas :
-Ada faktor pencetus
-Berulang atau hilang timbul
-Memburuk pada malam hari
-Dapat reda spontan dengan atau tanpa pengobatan
Obat-obatan Asma terbagi dalam dua jenis:
1. Obat pelega/pereda
2. Obat pengontrol/pengendali
Ikuti terus Informasi Layanan kami melalui:
Website www.rsup-drsitanala.co.id
Call center (021)55795948
Customer Service Whatsapp 081382823763 (Layanan Informasi dan Komplain)
Follow IG kami @rsdrsitanalaofficial
Channel Youtube ” RS dr Sitanala Official ”
FB Rumah Sakit Sitanala tangerang
#asma
#gejalaasma
#salamsehat
#salamgermas
#salamkeselamatanpasien